Seni?
Teman saya pernah menyampaikan sepatah kata yang menarik yang menjadi inspirasinya untuk menjadi seniman, yang ternyata sangat menarik buat kita simak dan sangat benar :)
Di sekolahnya dulu ada seorang guru yang menjadi inspirasi terbesarnya sampai sekarang yang membuat statement:
“Bila 1000 orang dijajarkan dalam satu
barisan dan diberikan pertanyaan apa itu seni, maka ternyata hanya
beberapa orang saja yang dapat menjawab, itu pun dengan beragam
definisi. Tidak ada satu kepastian tentang definisi seni itu sendiri.“
Statement itu ternyata membuat dia terus mencari, dan ternyata membuat saya juga melakukan pencarian dan terlintas dalam pemikiran saya betapa definisi seni memiliki makna yang sangat dalam seperti halnya “cinta”.
Definisi cinta sama beragamnya bila dijabarkan dan orang bisa menjawab hanya ketika mereka mengalaminya dalam hidupnya. Seni dan cinta sama-sama sesuatu yang ada di sekitar kita, yang juga selalu kita lewati, lihat, rasakan tetapi tidak kita sadari, hanya “gairah”nya yang hidup, gairah seni untuk merasakan, melakukan dan berbuat sesuatu sebagai ungkapan ekspresi pernyataan perasaan… pencarian itu terus berlanjut, bahwa seni sama seperti cinta yang perlu loyalitas, kasih dan kepasrahan dalam berkreasi.
Pasrah terhadap keindahan hasil ciptaanNya, pasrah terhadap karya cipta yang kita buat atau kreasikan. Pengolahan karya adalah gairah kita, ketika itu selesai selesailah hubungan kita dengan karya seni itu sendiri karena dia telah hidup dengan ceritanya… dan hadirnya dia karena cinta kita terhadap ungkapan ekspresi seni yang kita visualkan… yang kita lahirkan, seperti cinta yang memiliki ceritanya dan buah dari cinta… maka dapatlah saya imajinasikan bahwa seni adalah “cinta yang seharusnya berbuah kebaikan karena kita mengalami dan melakukannya dengan gairah kasih”. Seandainya banyak seniman atau kreator yang berkarya dalam konteks dan konsep penuh cinta, maka indahlah dunia ini, penuh dengan pengalaman hidup, perasaan baik, dan dengan kesadaran penuh dalam berkarya seniman kembali melihat dalamnya esensi hidup ini sendiri atas talenta yang diberikan Sang Pencipta kepada kita, dan membiarkannya juga berkembang sebagai buah kebaikan.
Saat ini bagi saya “kasih” dan “cinta” merupakan aliran dalam karya seni. Mulailah kita banyak membicarakannya dalam kehidupan ini, sehingga bisa terus berkembang menyentuh banyak hati orang, tidak hanya seniman tetapi juga pencinta seni. Maknai hidup ini untuk keindahan dan pengertian tentang fungsi kehadiran kita di dunia ini.
Oleh :Rotua Magdalena Pardede Agung
Sumber : http://dgi-indonesia.com/seni-sama-dengan-cinta/
trimakasih,,
BalasHapusinfonya sangat menarik,,
mantap,,,